Senin, 20 Juni 2016

MAKANAN, BUDAYA & CIRI KHAS KOTA BANYUWANGI

A. BUDAYA 

Banyuwangi adalak kota yang terletak di ujung timur pulau Jawa. Terkenal dengan berbagai macam budaya meski belum sama terkenalnya dengan pulau bali. Banyak pengunjung local dan mancanegara memperbincangkan kota banyuwangi. Dari berbagai macam seni budaya, umumnya yang terkenal adalah tari tradisional. Adapun tari tradisional yang menjadi ikon kota Banyuwangi adalah tari Gandrung. Tari gandrung merupakan tarian pembukaan acara atau tari untuk penymbutan tamu. Kemudian,
ada tari barong yang memiliki banyak makna. Barong dapat diartikan beruang atau pertunjukan mniru hewan liar. Pemain tari barong mengenakan kepala raksasa dengan mata melotot dan ada gading yang keluar darimulutnya. Tari ini mengisahkan tentang perjuangan rakyat desa untuk mempertahankan lahannya dan harus menghadapi roh jahat yang bersemayam dihutan. Bukan hanya tari Barong dan Gandrung saja tetapi masih bnyak lainyayaitu, tari seblang, tari jaran goyang, kebo-keboan.




B. MAKANAN

Kuliner asli Banyuwangi,Jawa Timur yang terkenal adalah Nasi Tempong yang berarti pukulan. Arti dari namatsb, menunjukan bahwa makanan nasi tempong sangatlah pedas sehingga bila orang memaknaya seperti orang kena tampar. Hahha alaynya. Makanan ini popular sejak dahulu di kalangan wongusing banyuwangi . rasa sambalnya yang pedas tiada tara ini membuat orang sampai sekarangmenggemari makanan ini. Resep dan rahasia asli dari nasi empng pada bumbu-bumbu rempah2nya. Dan ini terbukti di setiap jalan dengan keberadaan  warung-warung nasi di Banyuwangi yang menyediakan menu tersebut. Bukan hanya nasi tempong saja tapi ada rujak cingur, dan sale pisang. 


C. CIRI KHAS

Bicara tentang Banyuwangi pasti terkenal dengan bahasa Banyuwangi yaitu “BAHASA OSING”. Penduduk banyuwangi biasa dsebut lare using atau wong using. Adapun beberapa kosakata banyuwangi yaitu,
·        Riko= kamu
·        Isun= aku
·        Paran= apa
·        Nono= tidak ada
·        Klendi=bagaimana
Ada pula cara dalam pengucapan orang Banyuwangi seperti,
     Banyuwangimenjadi byanyuwangai
     Kembang gadung menjadi kembyang gyadong
     Omah menjadi omyah
Itulah ciri-ciri khas dari banyuwangi yang terkenal dengan budayanya.




Tidak ada komentar:

Posting Komentar